Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hipnotis dan Hipnoterapi | Hipnoterapi Makassar | 085399869667


Hipnotis dan Hipnoterapi sebagai pengobatan efektif yang mengobati trauma psikologis.

Bedanya apa sih Hipnotis dan Hipnoterapi itu?

Hipnosis atau hipnotis merupakan salah satu teknik komunikasi efektif yang dilakukan oleh seorang ahli hipnotis yang disebut hipnotist dengan tujuan untuk membuat seseorang merasa lebih rileks dan membuat hati lebih tenang. 

Sedangkan Hipnoterapi adalah terapi yang menggunakan metode hipnosis diiringi dengan teknik-teknik atau tool-tool khusus untuk mengatasi masalah dan kendala psikologi dari seseorang yang dilakukan oleh ahli hipnotis.

Berikut akan kami jelaskan tentang Hipnotis dan Hipnoterapi agar teman-teman semua bisa mengetahui metode penyembuhan psikologi ini lebih jauh. Silahkan disimak, ya ....

Nah, teman-teman apakah kalian sudah tahu, jika hipnotis ini ada 4 ragam macamnya, lho. Jika belum, silahkan disimak penjelasan di bawah ini.

Yang pertama, jenis hipnotis ini dinamakan Clinical Hypnotist atau Hypnoterapy. Jenis hipnotis ini umunya digunakan untuk membantu penyembuhan mental seseorang, terapi, serta beberapa masalah fisik yang biasa ditimbulkan akibat dari pengaruh faktor psikis. 

Kedua, ada Stage Hypnosis. Biasanya jenis ini digunakan dengan tujuan hiburan yang dikenal dengan hipnotis panggung. Biasanya klien jenis ini sudah terlatih dalam menerima beberapa sugesti tertentu dan dapat diambilkan dari penonton dengan proses seleksi tertentu.

Ketiga, Forensic Hupnosis. Biasanya digunakan untuk tujuan sebuah penyelidikan, investasi, atau hal-hal yang berkaitan dengan eksploirasi pada daya ingat manusia agar dapat menggali suatu informasi yang terpendam.

Keempat, Metaphysical Hypnosis. Metaphysical Hypnosis merupakan jenis hipnotis yang sepenuhnya belum terjangkau dengan logika manusia. Hipnotis jenis ini berupa teori yang eksperimental yang cukup sulit untuk dianalisa apa faktor penghambat dan faktor pemicunya. Biasanya dikaitkan dengan kekuatan magis dan tentunya masih berbau mistis.

Telah banyak bukti jika mempunyai kemampuan Hipnotis dan Hipnoterapi memiliki begitu banyak manfaat dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu manfaatnya yang dapat dirasakan dengan hipnotis ialah sebagai metode terapi atau dikenal juga dengan hipnoterapi. Kinerja dari metode ini dapat dibilang cukup efektif karena bekerja di dalam alam bawah sadar manusia. Hipnotis pun diyakini dapat memberikan pengaruh pada kontrak diri seseorang sebesar 88% terhadap fungsi dari otak dan juga pada keseluruhan fungsi badan. Akhir-akhir ini hipnotis dan hipnoterapi sedang marak digunakan dengan tujuan pendidikan. Karena dipercaya dapat membantu siswa dalam proses pembelajaran. 

Caranya, teman-teman harus mempersiapkan konsep serta segala macam persyaratan. Kesuksesannya pun tergantung atas kondisi emosi pelakunya (Emisi yang dominan tidak stabil akan memberikan pengaruh yang buruk nantinya).

 Penyebabnya dikarenakan siswa tidak siap untuk mengikuti proses pembelajaran, kurang pemahaman terhadap pembelajaran yang menyebabkan siswa menjadi kurang percaya diri, merasa dikucilkan, merasa direndahkan, menjadi korban bullying, kurang motivasi untuk belajar, serta banyak penyebab lainnya juga.

Maka dari itu, metode hipnotis dan hipnoterapi memiliki peranan yang penting dalam dunia psikologi untuk membuang segala emosi negatif, dapat meningkatkan kepercayaan diri, dan juga memberikan motivasi kepada siswa agar semangat mengikuti proses pembelajaran. Hipnotis dan hipnoterapi dapat diterapkan mulai dari tingkat sekolah dasar hingga jenjang perguruan tinggi.

Tahukah teman-teman, jika belajar hipnotis juga penting. Apakah benar? Yuk, baca dan pahami alasannya!

Di zaman yang modern ini, banyak orang yang men-cap jika metode hipnotis adalah salah satu aliran ilmu hitam. Mengapa demikian? Karena kemampuannya dalam membuat orang tidak sadar, hal ini dimanfaatkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan tindak kejahatan.

Berikut manfaat yang mungkin akan menjawab pertanyaan teman-teman mengenai kenapa perlu belajar hipnotis:

1. Manfaat untuk diri sendiri

Hipnotis dapat dilakukan terhadap diri sendiri hingga manfaatnya pun kembali kepada diri teman-teman sendiri. Dengan menguasai metode hipnotis, banyak kebaikan yang bisa diperoleh untuk mengubah kebiasaan ataupun perilaku buruk, meningkatkan kepercayaan diri, dan juga dapat memberikan motivasi kepada diri teman-teman sendiri. 

2. Manfaat untuk orang lain

Metode hipnotis juga dapat digunakan untuk membantu orang lain yang memiliki beberapa keluhan penyakit, karena salah satu fungsi hipnotis ialah sebagai media terapi pengobatan atau dikenal dengan sebutan hipnoterapi.

3. Manfaat untuk media hiburan

Di zaman milenial ini, tentunya sudah tak asing lagi bagi teman-teman semua saat menyaksikan sejumlah tontonan hiburan. Baik secara langsung atau dalam tayangan layar kaca. Sebuah permainan dapat tercipta karena hipnotis yang menyaksikan sebuah hiburan dengan berbagai tingkah yang konyol hingga mampu membuat teman-teman merasa terhibur dengan tingkah orang yang memerankan aksi ini.

4. Sebagai penunjang penghasilan

Banyak orang yang membuka layanan jasa tempat belajar hipnotis dan hipnoterapi. Hal ini tentu menjadi ladang penghasilan bagi teman-teman yang sudah menguasai metode hipnotis dan hipnoterapi ini. Info selengkapnya ...!!!

Oh, ya, teman-teman. Hipnotis dan Hipnoterapi juga ada yang berbahaya lho ....

Akhir-akhir ini marak berita yang kita dengar mengenai aksi kriminal yang terjadi di lingkungan masyarakat. Terutama di tempat-tempat ramai seperti pasar, terminal, bandara, dan tempat ramai lainnya.Peristiwa ini membuat banyak masyarakat yang semakin memperkuat opini-nya jika Hipnotis dan Hipnoterapi merupakan metode psikologi yang berbaya.

Pemikiran masyarakat tentang metode ini pun semakin kuat karena terdapat beberapa acara-acara televisi yang menayangkan adegan pelaku hipnotis yang biasanya dilakukan oleh seorang ahli sulap. Namun, mengenai hal ini, tak dapat dipungkiri jika setiap orang masing-masing memiliki hak untuk bersikap kritis tentang apa yang mereka dengar, tonton, maupun yang mereka rasakan. 

Hal ini menjadikan masyarakat mensugesti dirinya yang dapat di dengar melalui ke lima alat indra dan informasi tersebut dapat diterima tergantung oleh pikiran kritis masyarakat tadi. Belum banyak masyarakat sekitar yang tahu atau bahkan teman-teman sendiri, jika tubuh kita setiap hari sudah dikelilingi dengan hipnotis yang diciptakan oleh diri kita sendiri, orang terdekat di sekitar kita, atau bahkan lingkungan sekitar tempat kita hidup. Hipnotis seperti ini biasanya mempengaruhi kehidupan kita dalam menjalani hari demi hari baik dalam kesehatan, asmara, keuangan, karir, motivasi hidup, dan masih banyak pengaruh lainnya.

Teman-teman dapat mengambil contoh ucapan yang sering sekali kita dengar atau bahkan teman-teman sendiri yang mengucapkannya. "Cari uang itu susah," ucapan yang lumrah masuk ke dalam indra pendengaran kita, entah itu dari kita kecil atau bahkan hingga kita dewasa. Nah, hal ini lah yang mensugesti diri kita bahwa memang mencari yang itu sulit. Ucapan seperti ini memang terkesan biasa saja untuk di dengar, tapi tanpa disadari pada akhirnya sugesti tersebut akan menjadi suatu sugesti untuk diri sendiri yang juga akan menjadi pengaruh kepada orang lain. 

Maka dari itu mulai hari ini alangkah baiknya teman-teman semua mulai melakukan evaluasi terhadap segala sesuatu yang menghambat hidup, pahami sugestinya, dan yang paling penting adalah mengubah sugesti negatif menjadi sugesti positif agar kita menjadi sosok yang penuh akan motivasi untuk banyak orang disekitar kita.

Demikian pembahasan seputar Hipnotis dan Hipnoterapi. Ada baiknya jika teman-teman semua semakin bijak dalam menyikapi dan juga melakukan metode di atas untuk kesejahteraan hidup teman-teman sendiri. Semoga bermanfaat, tetap waspada, dan sehat selalu.

Info selengkapnya ...!!!


www.rumahhipno.com


Hipnoterapi makassar | hipnotis | psikologi | psikosomatis